Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) Program Studi Teknik Elektro UMS

Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) dirumuskan sebagai berikut.

CPL 1Memahami dan menerapkan peranan sebagai warga negara yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggung jawab pada negara dan bangsa, dan mengambil peranan positif dalam kehidupan, baik skala nasional maupun internasional.Sikap dan Tata Nilai (Attitude and values)
CPL 2Mampu menyesuaikan diri dengan teknologi canggih dan terkini dalam melaksanakan pekerjaan yang berhubungan dengan sistem tenaga listrik serta sistem komputer dan elektronika, baik secara mandiri atau dalam tim, dengan sikap bertanggung-jawab dan integritas yang tinggi.
CPL 3Menguasai konsep pemikiran logis, sistematis, dan inovatif, dan konsep teoritis dalam bidang ilmu matematika, sains dasar, dan bidang ilmu pelengkap yang menjadi dasar pengetahuan pada bidang ilmu teknik elektro.Penguasaan Pengetahuan Rekayasa Teknik Elektro dan Pengembangannya. (Engineering
Knowledge and Knowledge Discovery)
CPL 4Menguasai konsep teoritis bidang teknik elektro yang digunakan dalam sistem tenaga listrik, serta sistem komputer dan elektronika.
CPL 5Mampu menerapkan konsep teoritis dalam bidang ilmu matematika, sains dasar, dan bidang ilmu pelengkap yang menjadi dasar pengetahuan pada bidang ilmu teknik elektro, dengan kinerja bermutu dan terukur.Keterampilan umum (General (Personal and Professional) Skills)
CPL 6Mampu menerapkan konsep teoritis bidang teknik elektro untuk menganalisa dan memformulasikan penyelesaian masalah prosedural, dalam bidang sistem tenaga listrik, serta sistem komputer dan elektronika.
CPL 7Mampu menggunakan alat ukur kekinian, menguasai teknik pengukuran, eksperimen beserta analisis data, instrumentasi, monitoring dan kendali, serta menguasai teknologi informasi dan komputer, untuk implementasi dalam pekerjaan engineering yang kompleks.Keterampilan Khusus (Special Skill)
CPL 8Mampu menerapkan konsep teoritis sistem tenaga listrik, serta sistem komputer dan elektronika untuk merancang, merekayasa, membangun, mengoperasikan, memelihara, dan menganalisa masalah dalam bidang ketenaga-listrikan.
CPL 9Mampu menerapkan konsep teoritis sistem komputer dan elektronika untuk merancang, merekayasa, membangun, mengoperasikan, memelihara, dan menganalisis masalah dalam bidang sistem komputer dan elektronika.